Sejumlah luasan Jagung Gagal Panen akibat banjir di Desa Samba Katung.
Update. 19/07/2017. Info TaniKatingan. Blogspot. Com. Sejumlah 16 Ha Luasan Tanaman Jagung yang baru di tanam 1,5 bulan (ST) sesudah tanam akan mengalami gagal panen /foso di Desa Samba Katung kecamatan katingan tengah, kabupaten katingan, kal-teng, Menurut info Ppl Desa Samba katung, kerusakan Tanaman jagung disebabkan adanya Musibah Banjir di DAS Katingan baru - baru ini, petani mengalami kerugian materil yang cukup lumayan dalam kegiatan penanaman jagung jenis Hibrida/jagung pipilan.
Padahal petani banyak berharap dari hasil tanam. Jagung mereka bisa berhasil dan bisa untuk menambah penghasilan ekonomi keluarga petani terutama Di samba katung.
Dengan terjadinya gagal panen di harapkan adanya uluran tangan pemerintah instansi terkait sehingga kedepan bisa memberikan sumbangan benih dan pupuk serta safrodi kembali kepada petani di sekitarnya terutama desa samba katung.
Demikian sekilas info tani katingan ter update.
Foto tanaman jagung sebelum dan sesudah banjir
Comments
Post a Comment