Temuan Baru Perangsang Akar Alami (kambium Jambu Air) New findings stimulate roots of cambium water guava

New findings stimulate roots of cambium water guava.
Kambium adalah zat tertentu yang berfungsi sebagai stimulan dalam mempercepat suatu tanaman yang di perbanyak baik dengan stek, cangkok, okolasi, sambung pucuk, sambung samping, sambung susu dan lain sebagainya untuk berakar . Banyak bahan alami yang mengandung zat perangsang akar seperti bawang, daun ketapang,  lidah buaya dan lain sebagainya.

Fungsi Kambium

Kambium memiliki beberapa fungsi. Pada tanaman berkayu, ia menghasilkan lapisan xilem dan floem, sehingga meningkatkan diameter batang. Kambium juga mendorong pertumbuhan sekunder akar dan batang. Di beberapa tanaman, kambium bertindak sebagai agen penyembuhan.
Fungsi kambium adalah untuk menghasilkan lapisan floem dan xilem pada tumbuhan berkayu, sehingga meningkatkan diameter batang. Kambium mendorong pertumbuhan sekunder batang dan akar, yang merupakan pertumbuhan yang terjadi setelah musim pertama. Di samping meningkatkan lapisan jaringan batang, kambium juga dapat berfungsi dalam penyembuhan pada tumbuhan saat terluka.
Fungsi kambium untuk mendukung jaringan pembuluh angkut sekunder dalam tubuh tumbuhan, yang pada gilirannya membentuk tubuh tumbuhan sekunder. Kambium diklasifikasikan sebagai jenis jaringan tumbuhan. Ia bekerja dalam kombinasi dengan beberapa jaringan pembuluh angkut lainnya, termasuk xilem dan floem, memberikan dukungan tumbuhan dan struktur.
Nah? yang ingin kita bagikan pengalaman yaitu kambium yang terdapat pada jaringan kulit dahan batang tanaman jambu air sebagai perangsang akar alami.

Jambu Air merupakan tanaman yang mudah sekali tumbuh akar baru walaupun di stek atau di cangkok tanpa zpt/perangsang akar, hal ini di ketahui karena pada kambium yang terdapat pada jaringan kulit dan kayu banyak bergetah atau berlendir atau kambium sehingga tidak mudah kering jika di stek.

Bagaimana cara nya:
- siapkan daham jambu air
- ambil kulitnya dan rendam
- kikis kambium lalu ambil
- masukan dalam wadah dicampur air secukupnya dan bisa tambahkan daun pucuk muda dari tanaman jambu air dan haluskan.
- masukan dan campurkan kedlam wadah tadi.
- diamkan selama 12 jam.
- jika ingin melakukan  stek setelah proses perendaman tadi, dengan merendam dahan stek minimal 30 menit untuk peresapan air perangsang akar alami tadi.

selamat mencoba, jika bermanfaat silahkan di coba, dan jangan lupa untuk lake, share and sunscribenya...terima kasih banyak

Comments

Popular posts from this blog

Buah Langka (palasit) Hutan Kalimantan

JENIS DAN CIRI TANAMAN YANG BISA DIBUAHKAN DALAM POT