Cara Kerdilkan Mangga cepat berbuah

Tanaman itu bisa dibuat dan diperbanyak dengan cara Generatif (biji) dan cara Vegatatif (tanpa biji) yaitu melalui berbagai macam cara dan teknik dapat kita sebutkan satu persatu :
- Cangkok
- Stek
- Okolasi
- Sambung (grafting)
- Sisip
- Sambung Akar (susu)
Dan sebagainya, sehingga dengan metode dan cara - cara tadi membuat tanaman akan semakin pendek dan cepat berbuah walaupun ditanam di media pot atau dikenal dengan istilah Tabulampot.
Ini dikarenakan cara cara tadi memperpendek jaringan untuk tanaman cepat berbuah jika dibandingkan melalui biji, namun cara - cara tersebut semua ada untung dan ruginya, semuanya tergantung keinginan kita untuk bertujuan dalam hal budidaya tanaman.
Jika tanaman dari biji pohon besar, tinggi, buah lebat, namun akan lambat berbuah karena usia tanaman untuk memperbesar batang, dan tajuk atau dahan yang akan lebih dominan.
Jika diberbanyak dengan cangkok, stek, dll tanaman akan kecil, pendek, cepat berbuah, karena memutuskan rantai jaringan pembesaran batang, perbanyakan dahan, dll.

Comments

Popular posts from this blog

Buah Langka (palasit) Hutan Kalimantan

Buah Kalangkala atau Tabulus