CARA DAN TRIK SEDERHANA MENYANGKOK TANAMAN


Mencangkok  adalah salah satu teknik pengembangbiakan tanaman yang sangat cocok  di tanam di dalam pot. Kelebihannya adalah mewariskan sifat gen yang hampir sama dengan indukannya,  Di samping karena qualitas buahnya terjaga sama spt induknya juga nantinya pohon tumbuh tidak terlalu tinggi. Pohon yg dikembangbiakan dg teknik cangkok tidak akan mempunyai akar tunggang atau akar yang memanjang ke bawah, dan hanya akan berakar serabut, sehingga ditanam media yang kecil mampu bertumbuh kembang serta berbuah.

Tanaman yg dapat dicangkok adalah tanaman buah berkayu keras atau berkambium. Contoh : Rambutan, sawo, manggis, kelengkeng, pepaya, kedondong, Mangga, jambu, jambu air, jeruk, dll.


Alat-alat yg diperlukan :
1. Pisau yg kuat dan tajam.
2. Pisau yang steril/pisau        khusus okolasi/cangkok
3. Serabut kelapa atau plastik kresek.
3. Tali atau karet ban dalam bekas.
5. Ember atau apa saja media lain utk menampung air.
6. kursi/tangga/stegger, jika cabang terlalu tinggi.
7. Campuran tanah subur : Pupuk kandang : serabuk gergaji perbandingan 1:1:1
8. Siapkan bawang merah/ zpt.(zat pengatur tumbuh) bisa d beli d toko pertanian.

Adapun Langkah-langkah dalam mencangkok :

1. pastikan bahwa induk semang (induk tanaman) adalah dari varietas yang baik dan unggul, agar hasilnya nanti adalah bibit unggul juga.
2. Tentukan cabang yang lurus dan cukup besar agar nanti pohon cukup kuat utk mandiri. Kira-kira sebesar pergelangan tangan anak atau berdiameter 3 cm.
3. Pilih cabang tanaman yang tidak terlalu terlindung dari cabang dan daun lain, untuk memudahkan sinar matahari masuk ke bidang yang kita cangkok, hal ini untuk mempercepat keluarnya akar, sinar yang masuk berperan dalam proses fotosintesis.
4. Selanjutnya, kerat pangkal cabang menggunakan pisau. Kerat sekali lagi dari keratan pertama berjarak sekitar satu kepalan tangan atau 5 cm.
4. Buang kulit antara keratan tadi.
5. Setelah kulit kayu bersih, kerok lendir/getah sampai bersih dan kayu tidak licin lagi.
6. Oleskan zpt atau zat pengatur tumbuh atau bisa gunakan merah, di sekeliling cabang tanaman yg kita kerat tadi sampai rata.
7. Ambil serabut kelapa atau plastik putih transparan yang telah di isi media tanah subur dan campuran pupuk kandang, sayat plastik tadi yang telah kita siapkan yang telah kita ikat ujung plastik terisi tanah subur penuh, kemudian sayat tengah plastik dengan pisau, buka tengahnya kemudian tempelkan ke keratan yang sudah kita siapkan , ikat bagian bawah dulu, atau tengah plastik ke cabang tanaman tadi agar tidak jatuh dan menempel sempurna atau rapat di bidang yang di cangkok.
8. Ikat dengan tali rapia dari ujung plastik dengan kencang atur memutar keliling cabang sampai ke ujung keratan yang lainya sehingga terjalin ikatan tali melingkar sempurna.

Atau kita menggunakan sabut kelapa. Dengan cara :
1. Siapkan sabut kelapa yang baik dan agak lebar panjang,
 2. Bentuk sedemikian rupa sehingga membentuk penampung, isi dengan campuran tanah yg sudah dipersiapkan. Isian harus cukup padat dengan cara ditekan-tekan.
3. Ikat bagian atas serabut kelapa pastikan campuran tanah tertutup rapat. Ikatan juga hrs memutar dari ujung keratan ke ujung keratan lainnya secara rapat dan kuat, tidak mudah lepas.
4. Buat lubang-lubang utk pembuangan air berjarak 1 cm antar lubangnya (jika medianya adalah plastik).
10. Siram air sampai air menetes dari cangkokan.

Tunggulah sekitar 4-6 minggu sebelum cangkokan siap dipisahkan dari induknya. Ingat selalu utk menyirami cangkokan setiap pagi dan sore hari. Utk memastikan bahwa tanaman yg dicangkok sudah jadi, check apakah sudah keluar akar yg cukup banyak, biasanya sampai menembuas plastik atau serabut pembungkus.
Jika kondisi ini sudah memenuhi syarat, potong tanaman dari induknya. Sebaiknya memotong menggunakan gergaji agar tanaman tidak rusak.
Kurangi daun dan ranting. sisakan beberapa lembar daun saja.


Comments

Popular posts from this blog

Buah Langka (palasit) Hutan Kalimantan

Buah Kalangkala atau Tabulus